Medan-metrodeli
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) Hasmirizal Lubis, dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya.
Berdasarkan informasi pejabat eselon II jajaran Pemprovsu yang tidak ingin identitasnya diungkapkan, Minggu (19/10) Hasmirizal telah mengirimkan surat ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumut. Pengunduran diri ini diduga buntut dari pertemuan Gubsu dengan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait.
Di mana saat itu Hasmirizal diminta Gubsu keluar dari pertemuan itu karena tidak berhasil memberikan data yang diminta Gubsu terkait program 3 juta rumah di Sumut.
Pasca pengunduran diri tersebut, posisi Hasmirizal untuk sementara diisi Asisten Administrasi Umum Muhammad Suib, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perkim.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut Erwin Hotmansyah Harahap ketika dikonfirmasi Analisa, Minggu (19/10) membenarkan jika Kadis Perkim Hasmirizal Lubis mengundurkan diri dari jabatan dengan alasan fokus untuk keluarga.
Ketika disinggung di tengah isu pengunduran diri Kadis Perkim, mencuat pula kabar Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Sumut, Zakir Syarif Daulay, juga mengundurkan diri, Kadis Kominfo membantahnya.
“Sampai dengan saat ini saya tidak ada mendengan jika yang bersangkutan mengundurkan diri,” ungkapnya.(alhafiz-editor01)














